Sabtu, 25 Januari 2014

#Day-27 : Tokoh Inspiratif



Jika ditanya siapa yang menjadi inspirasi dalam hidup saya, tentu saja kedua orang tua saya. Karena merekalah saya masih bisa menjalani kehidupan saya hingga sekarang setelah apa yang pernah saya alami dulu. Merekalah motivasi terbesar hidup saya disaat saya rapuh dan merasa tak bergairah lagi menjalani hidup. Mereka adalah segalanya bagi saya.

Namun disini saya tidak sedang membicarakan mereka sebagai sumber inspirasi saya, namun ada orang lain yang juga menjadi sumber inspirasi dan pengingat secara tidak langsung bahwa masih ada Allah tempat kita bersandar, seseorang yang menginspirasi dalam menjemput rezeki.  

Terkadang saya sering bertanya kenapa saya begitu sulit untuk berada di titik aman seperti dulu lagi? kenapa saya selalu menemukan kesulitan dan hambatan yang membuat saya lelah mencari? banyak pertanyaan-pertanyaan yang timbul dalam diri ketika cobaan demi cobaan menghampiri. Hingga kemudian Beberapa waktu yang lalu saya bertamu ke rumah salah satu teman dan tanpa sengaja saya menemukan sebuah buku yang berbicara tentang bagaimana menggunakan otak kanan untuk membuka peluang rezeki.

 
Menarik…itu yang ada di pikiran saya ketika membaca judul dan sedikit ringkasan yang tertera di sampul buku tersebut. “7 Keajaiban Rezeki” yang di jabarkan oleh Ippo Santoso mengajarkan kita bagaimana cara yang baik menjemput rezeki yang sudah Allah sebarkan di muka bumi ini, dimana secara logika tidak dapat dipikirkan oleh kita bahwa keajaiban itu akan terjadi dengan kuasa Allah banyak jalan yang tidak pernah diduga oleh kita bagaimana dan dari mana asalnya. Menarik, karena didalam buku ini terdapat rahasia di balik proses untuk meraih hasil suskes yang dapat memberikan motivasi bagi kita untuk menerapkannya dalam kehidupan guna mencapai kesuksesan tersebut.

Buku ini membuat saya jadi belajar ikhlas dan terus berusaha serta pantang menyerah. Terus berdoa dan berdoa disamping usaha tentu saja. Buku ini juga membuat saya membuat saya jadi lebih rajin mengerjakan dhuha meski saya akui lebih sulit ketika mencuri-curi waktu saat bekerja namun disitulah Allah sedang menguji diri ini dan saya sedang berusaha untuk terus menjalaninya dengan rutin. 

Selain itu buku ini juga mengajarkan kita untuk lebih banyak bersedekah, terkadang kita selalu memilh-milah siapa dan kapan kita akan bersedekah padahal dengan keikhlasan kita bersedekah tanpa melihat apa, siapa, bagaimana dan berapa pun akan memberikan dampak positif bagi kehidupan kita. Alhmadulillah,dengan rezeki yang Allah beri, Allah akan melipat gandakan rezeki selanjutnya.

Ippo Santoso mampu membangkitkan keterpurukan saya dari berbagai segi dengan teori otak kanannya, memberikan saya motivasi bahwa tidak perlu kuatir tentang kekurangan yang sedang terjadi karena Allah akan selalu ada dan mengabulkan setiap doa dan usaha kita. Insya Allah…


#Day-26 : Hal Positif dan Negatif di Tahun 2013

Tidak ada komentar:

Posting Komentar