Dalam
QS. QS. At-Tahriim :10 Allah mengumpamakan 2 wanita pada masa dahulu yang
termasuk tipe wanita pengkhianat dan ingkar terhadap Suaminya.
“Allah
membuat istri Nuh dan istri Luth perumpamaan bagi orang-orang kafir. Keduanya
berada di bawah pengawasan dua orang hamba yang shalih di antara hamba-hamba
Kami; lalu kedua istri itu berkhianat kepada kedua suaminya, maka kedua
suaminya itu tiada dapat membantu mereka sedikit pun dari (siksa) Allah; dan
dikatakan (kepada keduanya) : Masuklah ke neraka bersama orang-orang yang masuk
(neraka).”
QS. QS. At-Tahriim : 10.
QS. QS. At-Tahriim : 10.
Seperti
yang kita tahu, bagaimana Istri Nabi Nuh dan Nabi Luth yang berkhianat disaat
suaminya sedang memperjuangkan kebenaran Allah.
Bagaimana
Istri Nabi Nuh yang tidak mau mengikuti kebenaran yang dibawa suaminya hingga
ketika Allah mendatangkan Air Bah kepada kaumnya yang membangkang, istrinya
masih tidak ingin masuk kedalam Kapal yang hendak menyelamatkan mereka, Dan
Bagaimana Wa’ilah, Istri Nabi Luth yang berkhianat dengan membocorkan rahasia tentang
kedatangan tamu-tamu suaminya hanya karena tergoda oleh harta yang dijanjikan
oleh kaum Sodom kala itu, padahal suaminya yang sedang berdakwah kepada kaum
Sodom yang memiliki perilaku buruk dan tidak moral itu telah berpesan untuk
tidak mengatakan kepada siapapun tentang para tamunya yang adalah 2 orang pria
berwajah tampan yang sangat disukai oleh mereka. Kedua tamu tersebut ternyata
adalah malaikat yang sedang menyamar seperti yang tergambar dalam QS. Hud :
82-83 :
Maka
tatkala datang azab Kami, Kami jadikan negeri kaum Luth itu yang di atas
ke bawah (Kami balikkan), dan Kami hujani mereka dengan batu dari tanah
yang terbakar dengan bertubi-tubi, yang diberi tanda oleh Tuhanmu, dan siksaan itu tiadalah jauh dari orang-orang yang za'im.
QS. Hud : 82 - 83
“Ya Tuhanku, tolonglah aku (dengan menimpakan azab) atas kaum yang
berbuat kerusakan itu.” QS. Al Ankabut : 30
Allah memeperkenankan doa
Nabi Luth as , dan mengutus Jibril untuk membinasakan mereka. Jibril datang ke
Negeri Sodom dengan menyerupai dua orang lelaki yang tampan.
Dan tatkala
datang utusan-utusan Kami (para malaikat) itu kepada Luth, dia merasa
susah dan merasa sempit dadanya karena kedatangan mereka, dan dia
berkata: "Ini adalah hari yang amat sulit
QS. Huud : 77
Akhirnya, Nabi Luth pergi
meninggalkan Desa Sodom pada waktu tengah malam meninggalkan istrinya, Wa’ilah
bersama seluruh kaum Sodom yang ingkar dan mereka semua menerima azab yang
diturunkan oleh Allah kepada mereka. Sebagaimana difirmankan Allah dalam Al
Quran:
Tidak ada komentar:
Posting Komentar