Alhamdulillah,
akhirnya tantangan #30dayblogchallenge yang saya ikuti terselesaikan juga meski
dengan malu hati saya akui menyelesaikannya dalam waktu 2 bulan. Ketika
awal-awal menyanggupi tantangan ini di Bulan November yang lalu saya sebenarnya
sudah ingin konsisten untuk menyelesaikannya di bulan Desember kemaren, namun
karena kesibukan diakhir tahun yang tidak bisa saya abaikan juga, mau tidak mau
saya harus menyelesaikannya sampai akhir Januari.
Dari target
ingin menghabiskannya di pertengahan Januari pun ternyata tidak terealisasi
juga, hal ini karena postingannya berbarengan dengan tantangan #1Hari1Ayat yang
juga berakhir hingga akhir Januari. Sungguh, perjuangan yang berat bagi saya
yang terbiasa menulis hanya diwaktu-waktu senggang, yang biasanya satu bulan
hanya dapat 7-12 postingan harus menulis dan mencari ide untuk 30 hari kedepan
di dua tantangan berbeda diantara kesibukan saya di dunia nyata dan terkadang
menulis juga untuk lomba-lomba/GA yang diadakan para blogger. Namun karena saya
sudah komit untuk ikut maka saya berkewajiban untuk menyelesaikannya hingga
akhir.
Dan hari
ini, semua tantangan sudah terlewati. Ada kepuasan tersendiri bagi saya ketika tantangan
ini dapat diselesaikan sesuai dengan harapan. Banyak hal yang saya dapatkan
dari mengikuti dua tantangan ini.
Seperti
kata Kevin, selain post blog bertambah banyak, trafik blog saya juga dari hari
kehari menjadi naik, memiliki teman-teman yang saling berkunjung dan saling
coment, dan banyak belajar tentang cara penulisan yang benar akhirnya.
Bahkan
dari tantangan #1Hari1Ayat yang saya ikuti, Mbak Prima memberikan semacam sertifikat
bahwa kami semua para peserta telah lulus mengikuti tantangan ini. Sungguh, tantangan
ini mengajarkan saya tentang banyak hal, bukan hanya saya jadi semakin rajin
membuka Al-Qur’an namun juga saya jadi semakin mengenal Al-qur’an dari cerita-cerita
yang benar-benar terjadi pada masanya. Banyak pelajaran yang saya ambil ketika
mengetahui kandungan dari ayat demi ayat yang saya posting di blog. Jujur…selama
ini minimal 2 kali dalam setahun saya selalu khatam Al-Qur’an namun untuk
membaca tafsirnya benar-benar jarang sekali saya lakukan. Insya Allah… setelah
ini saya ingin mengkhatam Al-Qur’an beserta maknanya agar saya jadi lebih
memahaminya.
Sertifikat Special Challege #Sothankfulfor |
Doakan
saya ya, teman….
Oh ya….mungkin
untuk bulan Februari ini saya absen dulu mengikuti tantangan untuk per 1 hari.
Saya ingin beristirahat dulu untuk memulihkan tenaga,otak dan kepala saya yang
akhir-akhir ini semakin sering sakit, mungkin karena saya kelelahan dan kurang tidur
kali ya…. Saya ingin tidur lebih teratur lagi karena selama 2 bulan belakangan
ini tidur saya benar-benar berantakan dan membuat saya sering merasa lelah yang
teramat ketika siang bahkan malam nya pun jadi susah tidur. Jadi saya akan
lebih rileks saja menulis nya dan akan mencoba ikut Giveaway-giveaway saja
sebagai dorongan ide menulis saya.
Insya
Allah, mudah-mudahan nanti saya bisa ikut tantangan lagi ya dengan keadaan yang
lebih baik lagi…aamiin…
congratulations. i wish to do the same
BalasHapusHehehe....thank you, Lets start...........you can... !!!!
Hapusblog ku masih simple and polos nian tampilannya.
Hapusblog ku masih simple and polos tampilannya
Hapushelp help. member juga blm ada
Hapusiy, agek aku utak atik kan...., aq cari gambar-gambar dulu y...., kalo member tu nanti datang dewek yg asal kita juga jadi follow org tu, sudah aku followkan beberapa tu di daftar blog teman.
Hapussudah dak nulis y? post la lagi ke blog....
keren mbak, selamat :)
BalasHapusAlhamdulillah, makasih ya, tis...:)
Hapusselamat maaak... :)
BalasHapusMakasih, mak....:)
Hapuswaaah... ternyata memboyong banyak sertifikat. Semoga dirimu termasuk pemenangnya ya... amiiin
BalasHapusHehhee....aamiin..., mak..., makasih ya...:)
Hapus